Untuk: Adik-adik
OSIS SMP 1 Blega
Surabaya, 6 Februari
2016
Hallo, adik-adik…
Senang bisa saling
kenal dengan kalian semua. Saya adalah orang yang tadi pagi mengisi kegiatan LDK
kalian, yang menyampaikan materi Leadership.
Masih ingat dong?
Oh, iya, kali ini saya
lagi membaca pesan─kesan yang udah kalian tulis tadi. Nggak sadar, kadang saya
membacanya sambil tersenyum dan tertawa. Kayaknya dari hati banget nulisnya,
makasih ya. Dan terimakasih juga atas kritik yang udah kalian tulis, ini akan
menjadi pembangun bagi saya untuk ke depan nanti.
Seandainya kita
punya waktu lebih banyak, mungkin kita akan berbicara banyak hal dari sekedar
tadi pagi. Tapi, mudah-mudahan lain kesempatan kita akan bertemu lagi dan bisa
berbicara banyak hal.
Mudah-mudahan,
materi yang saya sampaikan selama dua jam tadi benar-benar menginspirasi bagi
kalian. Saya begitu senang melihat kalian tadi mendengarkan dengan serius,
kadang tertawa dan kadang mengangguk mengerti. Ingat, mendengarkan saja belum
cukup. Waktu dua jam kalian tadi pagi akan bernilai ‘percuma’ kalo apa yang
telah kalian dengar tidak di terapkan dan di aplikasikan dalam kehidupan nyata.
Pesan dari saya
adalah, jadilah pemimpin yang baik, sekalipun saat ini kalian memimpin di
lingkup OSIS, jadikan kepemimpinan saat ini adalah dasar pembelajaran kalian
untuk menjadi seorang pemimpin besar, kelak. Yakinlah bahwa, semua orang punya
kesempatan untuk menjadi seorang pemimpin. Maka bercita-citalah untuk menjadi
seorang pemimpin bangsa kita. Kalo bukan kalian, siapa lagi?
Oke, sekali lagi
terimakasih ya adik-adik, semangat memipin dan selamat menjalankan visi
kepemimpinan kalian. Jadilah pemimpin yang memimpin dari hati, ikhlas dan
bertanggung jawab; kepada Tuhannya, kesejahteraan orang lain, lingkungann dan
dirinya sendiri.
Jangan ragu kalo
ingin bertanya-tanya atau mau sharing, saya tunggu…
Pengirim: ─Haydar Iskandar
0 komentar:
Posting Komentar