Senin, 08 Februari 2016

Surat untuk Bapak Guru SD

 Untuk: Bapak Kepsek

gobloghaydar.blogspot.co.id

Surabaya, 8 Februari 2016

Assalamu’alaikum, Bapak. Bagaimana dengan keseharian Bapak saat ini? Semoga Bapak dalam keadaan baik dan sehat. Saya adalah salah satu murid bapak sewaktu SD.

Dua hari lalu, saya melihat bapak di masjid dekat rumah Bapak. Kebetulan waktu itu saya baru pulang dari tempat kerja dan menyempatkan sholat ashar di masjid tersebut. Saya melihat Bapak duduk bersila di shaf kedua dekat jendela. Ternyata tempat itu masih menjadi tempat kebiasaan Bapak dari dulu.

Saya memang tidak sampai menghampiri Bapak, karena saya tidak ingin mengganggu Bapak yang sedang mengaji. Saya hanya bisa mengirim surat ini untuk Bapak, dan lain waktu saya akan berkunjung ke rumah bapak. Insyaallah.

Bapak, saya teringat dengan didikan Bapak beberapa tahun lalu, ya…tepat saya masih duduk di bangku SD. Bersyukur, ikhtiar, berusaha dan berdoa. Saya masih ingat betul dengan pesan bapak tersebut dan sampai sekarang saya selalu menerapkan empat pesan Bapak tersebut.

Terimakasih Pak atas bimbingan bapak dan saya yakin bahwa sampai saat ini Bapak selalu mendoakan murid-murid bapak. Terimakasih, Pak. Sekalipun Bapak kini telah lama pensiun, mudah-mudahan Bapak tetap memberikan abdinya bagi bangsa ini, Karena tanpa sosok seperti Bapak, saya rasa bangsa ini akan krisis pemimpin yang amanah dan jujur. Ya, karena sejatinya guru adalah pencetak pemimpin bangsa.

Saya juga meminta maaf kalau saya pernah menyakiti hati Bapak mulai dari awal menjadi murid Bapak sampai hari ini. Saya yakin, tanpa maaf dari Bapak maka ilmu saya tidak akan ada gunanya. Dan saya juga yakin bahwa setiap guru akan murah hati untuk memberikan maaf kepada semua anak didiknya.

Sekali lagi, mohon doa restunya, Pak. Saat ini saya sedang berlayar untuk menangkap ikan dan semoga bisa segera bersandar. Mudah-mudahan tangkapan saya banyak dan besar-besar, sehingga saya bisa bersandar dengan membawa manfaat. Berkahi setiap perjalanan saya, Pak. Semoga Alloh memberikan kesehatan untuk bapak dan keluarga. Aamiin



Pengirim: Haydar Iskandar


Jadilah pembaca setia saya, siapa tahu jodoh!

0 komentar:

Posting Komentar